Menu Segar Buka Puasa Es Kacang Merah Nangka
Bahan :
- 100 g kacang merah, rendam selama 3 jam
- 1/4 sdt kayumanis bubuk
- 50 g gula merah
- 50 g gula pasir
- es serut secukupnya
- 10 sdm susu kental manis
- 5 mata nangka tanpa biji, potong dadu
- 100 g nata de coco
- 750 ml air
Cara membuat Es Kacang Merah Nangka :
- Didihkan 500 ml air, masukkan kacang merah dan kayumanis bubuk. Masak hingga kacang merah lunak, sisihkan.
- Campur gula merah, gula pasir, dan 250 ml air. Rebus hingga mengental.
- Masukkan kacang merah, masak di atas api kecil. Angkat, sisihkan.
- Siapkan gelas saji, masukkan kacang merah, nangka, nata de coco, dan es serut.
- Beri susu kental manis di atasnya, sajikan.
Selanjutnya : Es Bola Buah Selasih |